Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Air Terjun Bidadari Sentul Bogor


    Air Terjun bidadari adalsah air terjun yang alami namun oleh pengelola setempat di perbaharui dan di jadikan air terjun yang modern untuk keluarga, dan kini menjadi ikon wisata baru di bogor tepat nya di Desa Bojongkeneng, Sentul, Kabupaten Bogor.





    Untuk menuju lokasi wisata air terjun bidadari bisa ditempuh dengan kendaraan roda empat, dan aksesnya juga cukup mudah. Dari Jakarta, pilihlah jalur Tol Jagorawi kemudian pilih jalan keluar melalui Tol Sentul City. Dari gerbang Tol Sentul ambilah jalan ke kiri. Setelah melakukan perjalanan selama beberapa meter, Anda akan menemukan sebuah perempatan. Pilih jalan perempatan yang paling sempit dengan papan petunjuk yang akan memandu Anda menuju Sentul Paradise Park. Air Terjun Bidadari Sentul berlokasi di kawasan Sentul Paradise Park.


    Selain keindahan alam yang ada di Curug Bidadari, para wisatawan juga bisa menikmati fasilitas lain yang membuat liburan anda lebih menyenangkan bersama keluarga, seperti menyewa sepeda air yang dibuat khusus bagi anak anak sehingga aman. Para wisatawan juga dapat menikmati keindahan kolam sambil bersantai di bawah payung teduh dipinggir kolam. Jika anda ingin relaksasi, anda dapat mencoba terapi ikan yang dapat anda nikmati.
    Harga tiket masuknya anda cukup membayar Rp. 30.000; /orang di hari biasa, dan Rp. 40.000;/orang, dan adapun biaya parkir untuk kendaraan beroda dua di kenakan tarif sebesar Rp. 5000; untuk mobil Rp. 10.000;






    Curug Bidadari akan menjadi tujuan wisata yang menarik dan menyegarkan bagi anda dan keluarga. Kolam air di Curug Bidadari dibuat dengan tujuan agar para pengunjung dapat merasakan derasnya curug Bidadari dengan lebih aman di bawahnnya.
    Di bagian ujung kolam, anda juga dapat mencoba sensasi wisata air yang lebih modern karena terdapat seluncuran yang cukup besar. Ketika anda lelah bermain air, kemudian anda bisa bersantai sejenak dengan menikmati kudapan di saung yang telah disediakan oleh pihak pengelola di sepanjang tebing yang berada di pinggir Curug Bidadari. Tentunya anda dapat menikmati kudapan di saung ini dengan membayar sewanya.
    Anda juga dapat menyewa ban untuk bermain air dengan harga Rp. 15.000;/jam nya.




    Aliran sungai yang berasal dari Curug ini akan mengaliri belakang area makan di lokasi Curug Bidadari. Konon, aliran sungai ini juga merupakan hulu Sungai Cikeas.


    Post a Comment for "Air Terjun Bidadari Sentul Bogor"